Pages

Thursday, January 29, 2015

Membuat AutoPlay Untuk CD

Contoh project AutoPlay yang akan saya buat disini adalah seperti gambar dibawah ini… Silahkan teman - teman bisa berkreasi sekreatif mungkin sesuai dengan yang agan pengen. Komponen dari project AutoPlay saya bisa didownload disini.
Untuk software nya sendiri, saya menggunakan AutoPlay Menu Builder 7.2. Bisa didownload disini. Untuk petunjuk installasi nya bisa dilihat disini.


  1. Setelah kita buka AutoPlay Menu Builder 7.2 maka ada tampilan untuk membuat project baru seperti dibawah ini. 
    Saran saya di tutup aja gan (di close).. soalnya di kompi saya error.. haha..
    ada warning : You should specify the full path of project file
  2. Udah di close? Oke deh.. sebelumnya di download dulu ya template projectnya disini

  3. Klik File > Open 

    Pilih file template yang tadi udah agan download 
  4. Nah, begini nih tampilan project kita sekarang. 
  5. Klik pada Layer Project kitapada panel Properties ubah Style menjadi No Border. 
  6. Pada panel Controls pilih Image. 
    Drag, arahkan pada layer project kita. 
    Klik pada kotak Image, lalu pada panel Properties di sebelah kanan layar, gunakan menu Picture>Load. Lalu cari gambar yang ingin kita munculkan pada Project kita. OK. 
  7. Posisikan gambar agar sesuai dengan Layer Project 
  8. Tambahkan Logo ESQ dan Exit_Button dengan cara yang sama pada nomor 5. Berikut hasil tampilan Project saya … 
  9. Klik Image Exit_Button pada panel Properties bagian paling bawah, klik menu Actions. 
  10. Pada Action Type pilih Exit 
  11. Sekarang kita buat tombol – tombolnya. Pada panel Controls pilih menu Button. 
    Drag dan letakan pada Layer Project.
  12. Pada panel Properties, ubahlah sesuai dengan gambar dibawah ini. 
  13. Klik pada Button START, klik kanan > Copy, lalu Paste sebanyak tiga kali. Lalu ubah nama pada masing – masing Button menjadi Browse CD, Petunjuk Penggunaan, dan Spesifikasi Media.
  14. Yup, begini lah kira – kira hasilnya. 
  15. Sebelumnya kita save dulu project kita di folder tempat kita menyimpan file – file yang akan kita jadikan CD. Klik File>Save As … Save. 

    Jika ada perintah seperti dibawah ini, klik No. 
  16. Misal saya akan memainkan AutoPlay untuk CD saya yang berisi Media ESQ, _videos, dan _software pendukung. 
    Maka setelah project kita save, isi dari file – file dalam CD saya akan seperti ini. 
    yang saya lingkari merah itu boleh di delete. 
  17. Sekarang kita fungsikan Button yang telah kita buat. Klik pada Button START, pada panel Properties bagian paling bawah, klik menu Actions. Pada Action Type pilih Run Program. Pada Menu Program pilih Aplikasi yang akan dijalankan saat Button START ditekan, misal saya akan menjalankan Media ESQ saat Button START ditekan. 
    Lalu kilik Open. Pada bagian panel Action bagian paling bawah checklist pilihan Exit After Action 
  18. Untuk Browse CD caranya mirip dengan Button START, namun pada Action Type nya menggunakan Explore dan Exit After Action tidak perlu di checklist.
  19. Begitu juga dengan Button Petunjuk Penggunaan dan Spesifikasi Media.
  20. Oh iya, jangan lupa di save ya.
  21. Untuk mengetesnya bisa kita coba dengan mengklik Test pada Toolbar. 
Oke deh, cukup sekian tutorial sederhana Membuat AutoPlay Untuk CD dengan menggunakan software AutoPlay Menu Builder 7.2. Sekali lagi, yang belum memiliki software nya dapat kamu unduh disini.
Semoga bermanfaat.


No comments:

Post a Comment